BERAWAL DARI KERESAHAN HIDUP YANG CUMA BUANG BUANG WAKTU TANPA MENGHASILKAN APAPUN

Avoid Bloodshed berdiri pada tahun 2016 dengan mengusung genre metalcore. Berawal dari keresahan bersama akan kegilaan hidup yang cuma buang-buang waktu saja tanpa menghasilkan apapun. Kami bersepakat membentuk sebuah project musik keras dengan harapan bisa membuat semangat hidup, membentuk karakter mental, dan tentunya dari project ini cara pandang kami jauh lebih luas dengan membangun sebuah chemistry serta menghasilkan sebuah karya bersama. Sehingga banyak waktu yang tak terbuang sia-sia. 


Dari hasil kerja keras bersama kami sudah meluncurkan beberapa single, antara lain: "Kebencian" 2017, "Emosi Bertabur Hitam" 2019, dan di tahun ini kami baru saja meluncurkan single teranyar yang berjudul "Terinjak Obsesi". Single ini sekaligus mewakili line up terbaru kami yaitu: Faisal (Vocal), Ilyas (Bass), Jujun (Drum), Pathul (Guitar)

 

"Terinjak Obsesi" merupakan suara keresahan kami melihat keadaan zaman. Banyak generasi muda yang terhipnotis dengan kata Viral. 

Berlomba memperebutkan nominasi teratas, dengan halalkan segala cara untuk mencapai ketenaran. Bunuh harga diri, kubur hati nurani, bahkan beberapa orang telah hiraukan jerit batin orang tuanya. Dan obsesi tinggi telah menghancurkan akal sehat mereka.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama